Kemaren kebetulan jadi pembicara di seminar cryptography yang diadain sama anak-anak STSN dengan tema "Crypto Goes to SMA" , karena audience-nya anak anak SMU jadinya cukup kesulitan pilih materi , 2 hari sebelum presentasi baru deh diputusin untuk angkat tema Basic Internet Security yang papernya bisa di download di sini.
Pesertanya kurang lebih 120 org , Acaranya sih sebenarnya sekalian dengan "TRY OUT" dan di teruskan dengan seminar. Ternyata mereka semua pada 'jago' , soalnya saat sesi tanya-jawab berlangsung yang nanya cuma 1 orang , yang lainnya gak ada yang nanya :) , mungkin mereka dah pada ngerti kali ya ? atau aku jelasinnya dah cukup jelas :D , atau terpesona dengan aku ? . Kemaren juga bareng adek adek STSN sempet demoin cracking user + password ftp , sniffing jaringan tuk bedain email yang di "enkripsi" + "sign" dan yang tidak , Alhamdulillah berjalan sukses.
Aku cuma sedikit kaget aja soalnya ceweknya bisa sampai 50% dari total peserta , hal yang jarang terjadi di seminar seminar sebelumnya (apa ini karena gabung ma tryout yach? )
No comments:
Post a Comment